Pemerintahan
Lawan Covid-19, Kejari Sidoarjo Serahkan Bantuan APD ke Tenaga Medis
Memontum Sidoarjo – Kejaksaan Negeri (Kejari) Sidoarjo menyerahkan bantuan Alat Pelindung Diri (APD) kepada petugas medis melalui Gugus Tugas Covid-19 Sidoarjo.
Bantuan itu diserahkan Kepala Kejari Sidoarjo, Setiawan Budi Cahyono kepada Wakil Bupati Sidoarjo Nur Ahmad Syaifuddin di Posko Informasi Covid-19 Sidoarjo, Selasa (7/4/2020).
Kepala Kejari Sidoarjo, Setiawan budi Cahyono mengatakan pemberian bantuan APD sebanyak 100 buah ini berasal dari swadaya para pegawai Kejari Sidoarjo. Ia berharap APD yang diserahkan itu dapat membantu tenaga kesehatan yang berada di garda terdepan melawan Covid-19.
“Bantuan ini bentuk keprihatikan kami bersama staf Kejari Sidoarjo atas wabah virus Corona (Covid-19). Bantuan bentuk solidaritas kemanusiaan kejaksaan,” terangnya, Selasa (07/04/2020).
Sementara Wakil Bupati Sidoarjo, Nur Ahmad Syaifuddin mengapresiasi gerakan kemanusian yang dilakukan Kejaksaan Negeri Sidoarjo. Ia mengharapkan hal itu menjadi inspirasi bagi instansi lainnya.
“Gugus tugas dan tenaga medis dapat memanfaatkan APD yang ada ini sesuai kebutuhan. Apa lagi saat ini, sangat sulit untuk mendapatkan APD,” tandasnya.
Penyerahan bantuan itu dihadiri Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Sumardji, Dandim 0816 Sidoarjo Letkol Inf Muhammad Iswan Nusi, Ketua DPRD Sidoarjo Usman, Sekretaris Daerah Kabupaten Sidoarjo Achmad Zaini serta tim Gugus Tugas Covid-19. Wan/yan
- Berita5 tahun
Dirut PDAM Delta Tirta Sidoarjo Antara Permen PDAM dan PP BUMD, Bupati LSM LIRA Desak Bupati Sidoarjo Segera Rekrut Dirut Baru (5/habis)
- Pemerintahan5 tahun
7.232 Karyawan Pabrik di Sidoarjo Diberhentikan Massal, Akibat Wabah Corona
- Hukum & Kriminal5 tahun
Densus Geledah Rumah Terduga Teroris di Desa Ngaresrejo
- Hukum & Kriminal5 tahun
Joki Balap Liar Tewas Tabrak Truk Gandeng, Motor Hangus Terbakar
- Berita5 tahun
Seven Gab Sidoarjo Bongkar Mark Up Sembako Covid -19 Rp 4 M, Harusnya Diterima 135.572 Keluarga Pra Sejahtera (1/bersambung)
- Pendidikan4 tahun
Siswa MAIT Sukodono Tembus Maroko, PPTQ Darul Fikri Wisuda 165 Santri
- Pemerintahan5 tahun
Ratusan Jamaah Tarawih di Masjid Al Ikhlas Bluru Permai Sidoarjo, Jalani Rapid Test, 6 Orang Reaktif Covid-19
- Pemerintahan5 tahun
Operasi Pasar di Tengah Covid, Harga Gula Putih Tetap Selangit, Dilepas Bulog Rp 12.300 Dipasaran Rp 17.500 (1/bersambung)