Komunikasi Sosial
Kapolresta Sidoarjo Terjun Langsung Serahkan Bantuan Sembako ke Rumah Penerima
Memontum Sidoarjo – Untuk memastikan bantuan sembako bagi masyarakat terdampak Covid-19, Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Sumardji turun langsung secara door to door ke rumah warga penerima di Desa Cemengkalang, Kecamatan Sidoarjo, Senin (28/07/2020). Ada bantuan 100 paket sembako sebagai tindak lanjut dari kepedulian Alumni Akademi Kepolisian (Akpol) 1991 Batalyon Bharadaksa, dalam rangka 29 tahun pengabdian di Polri itu.
“Hari ini merupakan lanjutan pembagian sembako kemarin yang kami sebar melalui 349 Bhabinkamtibmas. Saya turun langsung untuk mengecek secara tepat sasaran pembagiannya,” ujar Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Sumardji, Selasa (28/7/2020).
Selain itu, pemberian bantuan ini juga sebagai wujud kedekatan Polri dengan masyarakat. Khususnya dalam meringankan beban warga yang terdampak Covid-19. Seperti yang dirumahkan perusahaan, warga kurang mampu dan para lansia.
“Kami menghimbau pentingnya mematuhi protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19,” tegasnya.
Sementara bantuan sembako Polri, alumni Akpol 1991 ini dirasakan begitu bermanfaat masyarakat. Ini seperti diutarakan Sulami (65) warga RT 06 RW 02, Desa Cemengkalang, Kecamatan Sidoarjo.
“Kami sangat bersyukur mendapatkan bantuan dari polisi ini. Karena membantu meringankan beban kami,” tandasnya. Wan/yan
- Berita5 tahun
Dirut PDAM Delta Tirta Sidoarjo Antara Permen PDAM dan PP BUMD, Bupati LSM LIRA Desak Bupati Sidoarjo Segera Rekrut Dirut Baru (5/habis)
- Pemerintahan5 tahun
7.232 Karyawan Pabrik di Sidoarjo Diberhentikan Massal, Akibat Wabah Corona
- Hukum & Kriminal5 tahun
Densus Geledah Rumah Terduga Teroris di Desa Ngaresrejo
- Hukum & Kriminal5 tahun
Joki Balap Liar Tewas Tabrak Truk Gandeng, Motor Hangus Terbakar
- Berita5 tahun
Seven Gab Sidoarjo Bongkar Mark Up Sembako Covid -19 Rp 4 M, Harusnya Diterima 135.572 Keluarga Pra Sejahtera (1/bersambung)
- Pendidikan4 tahun
Siswa MAIT Sukodono Tembus Maroko, PPTQ Darul Fikri Wisuda 165 Santri
- Pemerintahan5 tahun
Ratusan Jamaah Tarawih di Masjid Al Ikhlas Bluru Permai Sidoarjo, Jalani Rapid Test, 6 Orang Reaktif Covid-19
- Pemerintahan5 tahun
Operasi Pasar di Tengah Covid, Harga Gula Putih Tetap Selangit, Dilepas Bulog Rp 12.300 Dipasaran Rp 17.500 (1/bersambung)