Kabar Desa

Pemdes Kalitengah Kejar Tayang Susun APBDes 2020

Diterbitkan

-

Camat Tanggulangin lantik Pj Kepala Desa Kalitengah Ahmad Imron (gus)
Camat Tanggulangin lantik Pj Kepala Desa Kalitengah Ahmad Imron (gus)

Memontum Sidoarjo – Ahmad Imron (52) pria asal Sidoarjo, Aparat Sipil Negara (ASN ) dengan jabatan Kepala Seksi Kesejahteraan Sosial Kecamatan Tanggulangin Dilantik Camat Tanggulangin Didik Widoyoko menjadi Pejabat Kepala Desa Kalitengah menggantikan Ali Afandi yang masa jabatannya sudah berkahir, Kamis (26/12/2019) siang

Prosesi pelantikan dan pengambilan sumpah sekitar pukul 13.00 WIB, diawali dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya. Diikuti Forkopimpka Tanggulangin, Mantan Kepala Desa Kalitengah, Ali Afandi, Perangkat Desa beserta undangan yang lain.

Didik Widoyoko mengatakan kegiatan formal ini harus dilalui, karena sahnya menjadi Pejabat Kepala Desa juga harus dilantik. Kenapa dilakukan. mendadak ? Karena SK nya baru diterima pada hari Kamis tanggal 19 Desember 2019 lalu. Hal itu bersamaan dengan libur bersama dan banyaknya kegiatan.

“Kami terus melakukan pengawalan pengajuan SK.Mulai awal Januari sampai turun SK Pj Kades. Dan itu harap dimaklumi, sebab tidak hanya Tanggulangin saja. Melainkan di Kabupaten Sidoarjo secara bersamaan , 200 Desa mengajukan Pj, ” terangnya

Advertisement

Selanjutnya, lanjut Didik Widoyoko pada lembaga yang ada di Desa harus kejar tayang dengan jadwal penyelenggaraan Pemerintahan Desa yaitu awal penyusunan ABPDes dan sebagainya.” Sebelumnya kami ucapakan terimah kasih, dan mengapresiasi atas tugas-tugas sebagai Kepala Desa yang telah membangun Desa Kalitengah,” katanya.

Dan terhitung tanggal 23 Desember 2019 kemarin, menyandang status sebagai mantan Kepala Desa Kalitengah. ” Kami ucapkan selamat kepada Ahmad Imron beserta istrinya yang baru saja diambil sumpahnya menjadi Pj Kades dan Ketua TP PKK Desa Kalitengah,” jelasnya

Tugas dan fungsinya Pejabat Kepala Desa,lanjut Imron adalah mensukseskan penyelenggaraan Pilkades bulan April 2020 mendatang. Tugas tambahan untuk Desa Kalitengah ini, sebelum Pilkdes menyiapka lomba bulan Februari 2020 dan keduanya harus jalan .

” Kami berharap dapat mengukir prestasi seperti Desa Kludan dan dimungkinkan lebih baik dari Desa Kludan, karena Desa Kalitengah mempunyai prodak unggulan,” pungkas Didik Widoyoko (gus/yan)

Advertisement

 

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas