Berita

Warga Sukodono Digegerkan Anak Buaya di Sungai Jumputrejo

Diterbitkan

-

TERTANGKAP - Warga Dusun Kedung, Desa Jumputrejo, Kecamatan Sukodono, Sidoarjo berhasil menangkap anak buaya berukuran 1 meter di sungai setempat, Rabu (01/04/2020) malam
TERTANGKAP - Warga Dusun Kedung, Desa Jumputrejo, Kecamatan Sukodono, Sidoarjo berhasil menangkap anak buaya berukuran 1 meter di sungai setempat, Rabu (01/04/2020) malam

Memontum Sidoarjo – Puluhan warga Dusun Kedung, Desa Jumputrejo, Kecamatan Sukodono dikagetkan munculnya anak buaya di aliran sungai desa setempat, Rabu (1/4/2020) petang. Munculnya buaya dengan panjang 1 meter itu mengundang perhatian warga setempat.

Selain itu, seketika warga yang melihat buaya itu langsung beramai-ramai masuk ke sungai dan menangkap buaya itu.

“Buaya itu bisa ditangkap warga saat menjelang atau sekitar Magrib,” kata saksi Waluyo, Rabu (1/4/2020) malam.
Usai buaya berhasil ditangkap, kata Waluyo anak buaya air tawar itu langsung diserahkan ke Ketua RW setempat. Selanjutnya, diteruakan pihak desa untuk dilaporkan ke Polsek Sukodono.

“Setelah itu petugas Polsek Sukodono dan perangkat desa melaporkan temuan buaya itu ke Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pemkab Sidoarjo,” ungkapnya.

Advertisement

Sementara itu, Kapolsek Sukodono Iptu Warjiin Krise menegaskan penemuan buaya anakan itu sudah dikoordinasikan dengan BPBD Pemkab Sidoarjo. Buaya langsung diserahkan ke BPBD Pemkab Sidoarjo disaksikan Bhabinkamtibmas dan perangkat Desa Jumputrejo.

“Selanjutnya, kemungkinkan besar anak buaya itu.akan diserahkan ke pihak BKSDA Jawa Timur,” tandasnya. Wan/yan

 

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas