Pemerintahan
Masih Banyak Warkop dan Kafe Beroperasi, Petugas Gabungan Tutup Paksa
Memontum Sidoarjo – Sebagai upaya mengantisipasi adanya tempat kerumunan massa di tengah pandemi virus Corona (Covid-19), Polresta Sidoarjo bersama TNI dan instansi terkait lain Pemkab Sidoarjo, terus menyisir sejumlah tempat keramaian, termasuk warung kopi (warkop) dan kafe. Hasilnya, patroli gabungan yang dipimpin Kabagops Polresta Sidoarjo Kompol Mujito itu, masih banyak ditemukan tempat nongkrong anak muda seperti warkop, kafe, rental game, dan tempat hiburan yang ramai berkerumun massa. Karenanya personel gabungan itu, langsung membubarkan kerumunan massa itu.
“Malam ini kami patroli bersama ke tempat-tempat yang berkerumunnya massa. Kami minta mereka untuk bubar dan kembali ke rumah untuk mencegah penyebaran virus Corona,” terang Kabagops Polresta Sidoarjo, Kompol Mujito, Sabtu (4/4/2020) malam.
Patroli gabungan di sejumlah lokasi kerumunan massa itu juga dilakukan di berbagai wilayah Polsek jajaran Polresta Sidoarjo. Di akhir pekan ini, penertiban dilakukan secara humanis dalam menertibkan dan memberikan himbauan terhadap kerumunan orang agar mau tinggal di rumah dan menjaga jarak.
Perlunya penanaman kesadaran yang tinggi dari warga Sidoarjo atas kesehatan dirinya dan orang lain itu, sesuai arahan Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Sumardji dalam menyikapi perkembangan penyebaran Covid-19 beberapa hari terakhir.
“Kalau sikap warga masih seperti ini yakni banyak yang tidak patuh, misalnya masih ditemukan nongkrong di tempat-tempat kerumunan massa, maka tidak menutup kemungkinan penderita Corona akan terus bertambah,” tegas Kombes Pol Sumardji.
Sumardji menilai penyebaran virus Corona ini sangat cepat sekali. Bahkan potensi paling besar penularannya dari jarak berdekatan, bergerombol serta pola hidup yang tidak bersih.
“Kami minta tolong untuk dibantu bersama-sama berupaya memutus rantai penyebaran virus ini. Yakni dengan menjalankan semua arahan pemerintah,” tandasnya.
Diketahui, data dari Dinas Kesehatan Pemkab Sidoarjo perkembangan terakhir per 4 April 2020 untuk penyebaran covid-19 di Sidoarjo terdapat 270 Orang Dalam Pantauan (ODP), 73 Pasien Dalam Pengawasan (PDP), 14 terkonformasi (positif) terpapar Corona dan 2 meninggal dunia. Wan/yan
- Berita5 tahun
Dirut PDAM Delta Tirta Sidoarjo Antara Permen PDAM dan PP BUMD, Bupati LSM LIRA Desak Bupati Sidoarjo Segera Rekrut Dirut Baru (5/habis)
- Pemerintahan5 tahun
7.232 Karyawan Pabrik di Sidoarjo Diberhentikan Massal, Akibat Wabah Corona
- Hukum & Kriminal5 tahun
Densus Geledah Rumah Terduga Teroris di Desa Ngaresrejo
- Hukum & Kriminal5 tahun
Joki Balap Liar Tewas Tabrak Truk Gandeng, Motor Hangus Terbakar
- Berita5 tahun
Seven Gab Sidoarjo Bongkar Mark Up Sembako Covid -19 Rp 4 M, Harusnya Diterima 135.572 Keluarga Pra Sejahtera (1/bersambung)
- Pendidikan4 tahun
Siswa MAIT Sukodono Tembus Maroko, PPTQ Darul Fikri Wisuda 165 Santri
- Pemerintahan5 tahun
Ratusan Jamaah Tarawih di Masjid Al Ikhlas Bluru Permai Sidoarjo, Jalani Rapid Test, 6 Orang Reaktif Covid-19
- Pemerintahan5 tahun
Operasi Pasar di Tengah Covid, Harga Gula Putih Tetap Selangit, Dilepas Bulog Rp 12.300 Dipasaran Rp 17.500 (1/bersambung)