Kabar Desa

Pemdes Perketat Jalur Keluar Masuk Desa Kesambi

Diterbitkan

-

Pemerintah Desa Kesambi bersama tim relawan berada dipos check point antisipasi penyebaran virus corona (Covid-19). (gus)
Pemerintah Desa Kesambi bersama tim relawan berada dipos check point antisipasi penyebaran virus corona (Covid-19). (gus)

Memontum Sidoarjo – Pos chek point Pemdes Kesambi, Kecamatan Porong mendirikan pos check point diantara timur, dan barat jalan arteri Porong. Pos check point juga didirikan di perbatasan Kelurahan Gedang, Kelurahan JuwetKenongo dan depan samping masjid perbatasan dengan Desa Kebakalan. Keempat pos check point itu, didirikan untuk mengatisipasi penyebaran wabah virus corona (Copvid-19).

Pos check point yang didirikan itu berada di akses jalur pintu masuk desa maupun jalur alternative menghubungkan Krembung-Porong menuju arteri porong atau menuju jalur utama protokol Porong.

Dari keempat pos check point, selama PSBB tahap I, tahap II,tahap III hingga new normal tidak ditemukan tanda-tanda yang positif. Itu diketahui setelah melalui check suhu badan, dilakukan tim relawan yang berjaga selama 24 jam.

Pj Kepala Desa Kesambi Imam Khanafi mengatakan, pos check point itu, memang didirikan pada setiap pintu masuk desa. Pos tersebut berada di akses utama keluar masuk warga, maupun pengguna jalan yang melakukan aktifitas.

Advertisement

“ Selain itu, jalan raya Desa Kesambi merupakan salah satu lajur yang kerap dilewati pengendara yang menuju Porong-Krembung. Maupun jalan raya arteri Porong, menuju Surabaya-Malang dan sebaliknya,” ucapnya , Jumat (26/06/2020) siang.

Menurutnya, selama PSBB berlangsung, saat itu tim relawan banyak menemukan pelanggaran-pelanggaran. Terutama warga maupun pengguna jalan tidak menggunakan masker ketika melintasi jalan raya desa.

Dengan pelanggaran yang dilakukan itu, mereka diberikan sanksi teguran, selanjutnya diberi masker. Hal itu untuk menjaga kesehatan diri sendiri, keluarga, dan orang lain sesuai protokol kesehatan.

Pihak Pemerintah Desa Kesambi, sebelumnya juga kerap melakukan sosialisasi, penyemprotan disinfektan, dan sebagainya pada warga. Menyinggung tim relawan, kita melibatkan dari unsur Polri, TNI, Pemdes, Linmas, Petugas Kesehatan, BPD, RT, RW, Karang Taruna yang dijaga secara bergantian.

Advertisement

“ Kami selaku Pemerintah Desa Kesambi menghimbau pada seluruh lapisan masyarakat, dimasa new normal agar tetap mematuhi himbauan dan peraturan yang ada. Sehingga dapat terhindar dari wabah Covid-19. Berpola hidup sehat, bersih, mencuci tangan, jaga jarak, menggunakan masker jika bepergian, dan lainnya, “ pungkas Imam Khanafi. (gus/yan)

 

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas