Pendidikan
Webinar di Sidoarjo, Kemenkominfo Ajak Siswa Manfaatkan Internet untuk Sebar Konten Positif
Memontum Sidoarjo – Pemanfaatan internet dan media digital di sektor pendidikan, dipastikan sangat membantu dalam proses dan aktivitas belajar mengajar. Kuncinya, jeli dalam memanfaatkan dan mengembangkan beragam konten positif di ruang digital.
“Beragam konten positif bisa diakses untuk menginspirasi siswa dan santri, agar berkarya dan belajar dengan lebih baik. Juga, menjadi penolak dan penghancur konten-konten negatif yang membanjiri media digital dan makin tak terbendung,” tulis Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo), dalam rilisnya, Selasa (05/03/2024) tadi.
Rilis itu disampaikannya, terkait rencana Kemenkominfo bekerja sama dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Timur, menggelar webinar literasi digital untuk segmen pendidikan di Kabupaten Sidoarjo, Rabu (06/03/2024) besok, atau sekitar pukul 09.30-11.30 WIB. Rencananya, diskusi online ini akan diikuti secara nobar di 20an sekolah menengah pertama (SMP) negeri dan swasta serta madrasah tsanawiyah se-Kabupaten Sidoarjo.
“Webinar juga bisa diikuti secara gratis dengan cara mendaftar ke https://s.id/pendaftaransidoarjo0603. Dalam diskusi yang dibuka Menteri Kominfo, Budi Arie Setiadi, peserta akan mendapatkan e-sertifikat juga e-money senilai total Rp 1 juta untuk 10 peserta yang beruntung,” tambah Kemenkominfo.
Diskusi online yang mengusung tema ‘Pemanfaatan Internet untuk Penyebarkan Konten Positif’, ini akan menghadirkan tiga nara sumber. Mereka adalah Kepala Bidang Mutu Pendidikan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sidoarjo, Netti Lastiningsih, yang membahas dari sudut pandang etika digital. Lalu, CEO Raelikha Craft and Gallery Isna Noviningtyas (kecakapan digital) dan Kepala Program Studi Ekonomi Syariah STAIM Tulungagung, Mei Santi (keamanan digital) serta Dodo Dondi yang bertindak selaku moderator.
Baca juga :
Terkait tema diskusi, Kemenkominfo menjelaskan, memanfaatkan dan mengakses konten positif dapat menjadi solusi agar remaja, siswa, juga santri, terbentengi dari beragam konten negatif yang menyerbu ke ruang publik tanpa kendali. “Webinar ini menjadi penting untuk mengedukasi kalangan pendidikan terkait menjamurnya informasi hoaks dan beragam konten negatif lain di dunia digital, yang perlu dibentengi dengan beragam konten positif,” ujar Kemenkominfo.
Lebih jauh disampaikan, bahwa webinar bertujuan menginspirasi siswa dan guru agar semakin jeli dalam memanfaatkan dan memaksimalkan internet untuk memproduksi beragam karya dan konten belajar yang positif. “Dengan internet pula, siswa dan guru dapat menciptakan lingkungan pergaulan di beragam platform digital yang positif dan bermanfaat bagi kemajuan dan perkembangan tumbuh kembang anak, baik di sekolah maupun di rumah. Tentu, dibutuhkan bimbingan guru dan orangtua secara kritis dan terkontrol,” urai Kemenkominfo.
Untuk diketahui, webinar yang membidik segmen pendidikan ini merupakan bagian dari Gerakan Nasional Literasi Digital (GNLD) yang digelar sejak 2017. Tahun ini, program #literasidigitalkominfo tersebut mulai bergulir pada Februari 2024.
Sementara hingga akhir 2023, tercatat 24,6 juta orang telah mengikuti program untuk mewujudkan Indonesia yang #MakinCakapDigital ini. ”Sampai akhir 2024, kegiatan ini diharapkan mampu menaikkan tingkat literasi digital 50 juta warga masyarakat Indonesia,” tambah Kemenkominfo.
Berkolaborasi dengan Siber Kreasi dan 142 mitra jejaring seperti akademisi, perusahaan teknologi, serta organisasi masyarakat sipil, program ini membidik segmen pendidikan dan segmen kelompok masyarakat sebagai peserta.
Kecakapan digital menjadi penting, karena menurut hasil survei Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII), pengguna internet di Indonesia pada 2024 telah mencapai 221,5 juta jiwa dari total populasi 278,7 juta jiwa penduduk Indonesia. Informasi lebih lanjut mengenai literasi digital dan info kegiatan dapat diakses melalui website info.literasidigital.id, media sosial Instagram @literasidigitalkominfo, Facebook Page, dan Kanal YouTube Literasi Digital Kominfo. (hms/sit)
- Berita5 tahun
Dirut PDAM Delta Tirta Sidoarjo Antara Permen PDAM dan PP BUMD, Bupati LSM LIRA Desak Bupati Sidoarjo Segera Rekrut Dirut Baru (5/habis)
- Pemerintahan5 tahun
7.232 Karyawan Pabrik di Sidoarjo Diberhentikan Massal, Akibat Wabah Corona
- Hukum & Kriminal5 tahun
Densus Geledah Rumah Terduga Teroris di Desa Ngaresrejo
- Hukum & Kriminal5 tahun
Joki Balap Liar Tewas Tabrak Truk Gandeng, Motor Hangus Terbakar
- Berita5 tahun
Seven Gab Sidoarjo Bongkar Mark Up Sembako Covid -19 Rp 4 M, Harusnya Diterima 135.572 Keluarga Pra Sejahtera (1/bersambung)
- Pendidikan4 tahun
Siswa MAIT Sukodono Tembus Maroko, PPTQ Darul Fikri Wisuda 165 Santri
- Pemerintahan5 tahun
Ratusan Jamaah Tarawih di Masjid Al Ikhlas Bluru Permai Sidoarjo, Jalani Rapid Test, 6 Orang Reaktif Covid-19
- Pemerintahan5 tahun
Operasi Pasar di Tengah Covid, Harga Gula Putih Tetap Selangit, Dilepas Bulog Rp 12.300 Dipasaran Rp 17.500 (1/bersambung)