Hukum & Kriminal
Razia Karaoke, Petugas Polresta Sidoarjo Amankan Ratusan Botol Miras
Memontum Sidoarjo – Ratusan botol miras berhasil diamankan anggota Polresta Sidoarjo dalam Operasi Cipta Kondisi (Cipkon) yang di pimpin AKP I Gusti Made Merta dan Kasat Shabara, Kompol Sudirman di beberapa tempat hiburan malam di Sidoarjo, Sabtu (28/9/2019) malam.
Dalam razia itu, ada sebanyak 24 personil tim gabungan Sabhara dan Reskoba langsung menggerebek sejumlah ruko yang ditengarai sebagai tempat hiburan malam (karaoke).
Berdasarkan datanya, penggerebekan itu petugas menemukan ratusa botol minuman keras (miras) jenis bir dan vodka. Saat penggerebekan, tempat karaoke itu dalam keadaan ramai pengunjung ditemani sejumlah Pemandu Lagu (PL).
AKP I Gusti Made Merta saat memimpin operasi mengatakan razia ini sebagai upaya Polresta Sidoarjo dalam menciptakan kondisi wilayah yang aman dan nyaman. Selain itu sebagai upaya terhindar dari segala bentuk kejahatan yang timbul dari sumber minuman keras.
“Selain itu ada beberapa sasaran dari Operasi Cipkon yakni sajam, miras, handak, narkoba, curas, curat dan curanmor,” terangnya, Minggu (29/09/2019) dini hari.
Sementara Kasat Sabhara Polresta Sidoarjo, Kompol Sudirman menegaskan saat penyitaan ratusan botol miras itu, tidak ada perlawanan dari pihak pengelolah tempat hiburan malam itu. Selanjutnya ratusan botol miras ini dibawa ke kantor Satuan Sabhara, Polresta Sidoarjo untuk di amankan.
“Kegiatan ini bertujuan untuk meminimalisir adanya penyakit masyarakat yang disebabkan dari minuman keras. Kami berharap dengan adanya kegiatan masyarakat menjadi tenang dan aman,” tandasnya. Wan/yan
- Berita5 tahun
Dirut PDAM Delta Tirta Sidoarjo Antara Permen PDAM dan PP BUMD, Bupati LSM LIRA Desak Bupati Sidoarjo Segera Rekrut Dirut Baru (5/habis)
- Pemerintahan5 tahun
7.232 Karyawan Pabrik di Sidoarjo Diberhentikan Massal, Akibat Wabah Corona
- Hukum & Kriminal5 tahun
Densus Geledah Rumah Terduga Teroris di Desa Ngaresrejo
- Hukum & Kriminal5 tahun
Joki Balap Liar Tewas Tabrak Truk Gandeng, Motor Hangus Terbakar
- Berita5 tahun
Seven Gab Sidoarjo Bongkar Mark Up Sembako Covid -19 Rp 4 M, Harusnya Diterima 135.572 Keluarga Pra Sejahtera (1/bersambung)
- Pendidikan4 tahun
Siswa MAIT Sukodono Tembus Maroko, PPTQ Darul Fikri Wisuda 165 Santri
- Pemerintahan5 tahun
Ratusan Jamaah Tarawih di Masjid Al Ikhlas Bluru Permai Sidoarjo, Jalani Rapid Test, 6 Orang Reaktif Covid-19
- Pemerintahan5 tahun
Operasi Pasar di Tengah Covid, Harga Gula Putih Tetap Selangit, Dilepas Bulog Rp 12.300 Dipasaran Rp 17.500 (1/bersambung)