Berita
Enam Desa di Porong dan Tanggulangin Terendam Luapan Air Sungai Simo
Memontum Sidoarjo – Sedikitnya 6 desa yang ada di Kecamatan Porong dan Kecamatan Tanggulangin, Sidoarjo terendam air banjir, Kamis (23/1/2020). Banjir di sejumlah desa langganan banjir tahunan ini, dipicu pendangkalan Sungai Simo. Selain itu juga disebabkan sungai buntu terkena sampah dan enceng gondok.
Akibatnya, luapan saat hujan deras memicu genangan di sejumlah desa itu.
Keenam desa yang teredam banjir itu rinciannya Desa Kesambi, Gedang, Pesawahan dan Desa Candipari, Kecamatan Porong. Kemudian Desa Kedungbanteng dan Desa Banjarasri, Kecamatan Tanggulangin.
“Genangan air ini terjadi sejak pukul 12.00 WIB. Rata-rata ketinggiannya mencapai 30 sampai 50 sentimeter,” kata Bayu warga Dusun Simorejo, Desa Kesambi, Kecamatan Porong, Kamis (23/1/2020) sore.
Banjir itu tidak hanya menggenangi jalan dan rumah warga. Akan tetapi juga menggenangi SMPN 2 Tanggulangin. Tidak hanya di halaman sekolah akan tetapi juga masuk ke ruang kelas.
“Hampir semua kelas dan ruang guru terendam air. Diluar ruangan sekolah setinggi 50 sentimeter dan di dalam ruangan sekitar 10 15 sentimeter,” ungkap Kepala SMPN 2 Tanggulangin, Ali Hadi didampingi Samsul (Sarpras Sekolah).
Sementara saat ini tim Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan sejumlah instansi terkait lainnya sudah berkoordinasi dengan pemerintahan kecamatan dan desa. Selain itu, berkoordinasi dengan para relawan untuk melakukan kaji cepat dan mencari solusi serta penanganannya. Wan/yan
- Berita5 tahun
Dirut PDAM Delta Tirta Sidoarjo Antara Permen PDAM dan PP BUMD, Bupati LSM LIRA Desak Bupati Sidoarjo Segera Rekrut Dirut Baru (5/habis)
- Pemerintahan5 tahun
7.232 Karyawan Pabrik di Sidoarjo Diberhentikan Massal, Akibat Wabah Corona
- Hukum & Kriminal5 tahun
Densus Geledah Rumah Terduga Teroris di Desa Ngaresrejo
- Hukum & Kriminal5 tahun
Joki Balap Liar Tewas Tabrak Truk Gandeng, Motor Hangus Terbakar
- Berita5 tahun
Seven Gab Sidoarjo Bongkar Mark Up Sembako Covid -19 Rp 4 M, Harusnya Diterima 135.572 Keluarga Pra Sejahtera (1/bersambung)
- Pendidikan4 tahun
Siswa MAIT Sukodono Tembus Maroko, PPTQ Darul Fikri Wisuda 165 Santri
- Pemerintahan5 tahun
Ratusan Jamaah Tarawih di Masjid Al Ikhlas Bluru Permai Sidoarjo, Jalani Rapid Test, 6 Orang Reaktif Covid-19
- Pemerintahan5 tahun
Operasi Pasar di Tengah Covid, Harga Gula Putih Tetap Selangit, Dilepas Bulog Rp 12.300 Dipasaran Rp 17.500 (1/bersambung)