Pemerintahan
Jaga Ketahanan Pangan, Kapolda, Pangdam dan Forkopimda Sidoarjo Panen dan Tabur Benih Bandeng
Memontum Sidoarjo – Upaya mewujudkan ketahanan pangan menghadapi pandemi Covid-19 dilakukan seluruh pihak. Salah satunya yang dilakukan Ditpolairut Polda Jawa Timur bersama petambak binaan Desa Kalanganyar, Kecamatan Sedati, Sidoarjo.
Kegiatan panen dan tabur benih bandeng hasil tambak binaan digelar Forkopimda Jatim dan Forkopimda Sidoarjo. Selain dihadiri Kapolda Jatim dan Pangdam V Brawijaya juga dihadiri Pangkoarmada II. Para pejabat ini secara simbolis bersama-sama melakukan panen bandeng sekaligus penebaran bibit ikan bandeng.
“TNI Polri akan terus melakukan kegiatan-kegiatan meningkatkan ketahanan pangan. Salah satu yang dilakukannya seperti panen dan tabur benih bandeng ini. Ketahanan pangan ini bagian dari kampung tangguh nusantara yang dideklarasikan Kapolri,” ujar Kapolda Jatim Irjen Pol Mohammad Fadil Imran, Kamis (9/7/2020).
Kapolda berharap melalui ketangguhan pangan ini masyarakat akan terpenuhi kebutuhan pangannya secara mandiri di tengah pandemi Covid-19. Menurutnya, ketangguhan pangan dapat dilakukan diberbagai bidang.
“Salah satunya seperti di bidang pertanian dengan menanam padi maupun sayur mayur secara mandiri serta di bidang perikanan seperti sekarang ini,” tandasnya. Wan/yan
- Berita5 tahun
Dirut PDAM Delta Tirta Sidoarjo Antara Permen PDAM dan PP BUMD, Bupati LSM LIRA Desak Bupati Sidoarjo Segera Rekrut Dirut Baru (5/habis)
- Pemerintahan5 tahun
7.232 Karyawan Pabrik di Sidoarjo Diberhentikan Massal, Akibat Wabah Corona
- Hukum & Kriminal5 tahun
Densus Geledah Rumah Terduga Teroris di Desa Ngaresrejo
- Hukum & Kriminal5 tahun
Joki Balap Liar Tewas Tabrak Truk Gandeng, Motor Hangus Terbakar
- Berita5 tahun
Seven Gab Sidoarjo Bongkar Mark Up Sembako Covid -19 Rp 4 M, Harusnya Diterima 135.572 Keluarga Pra Sejahtera (1/bersambung)
- Pendidikan4 tahun
Siswa MAIT Sukodono Tembus Maroko, PPTQ Darul Fikri Wisuda 165 Santri
- Pemerintahan5 tahun
Ratusan Jamaah Tarawih di Masjid Al Ikhlas Bluru Permai Sidoarjo, Jalani Rapid Test, 6 Orang Reaktif Covid-19
- Pemerintahan5 tahun
Operasi Pasar di Tengah Covid, Harga Gula Putih Tetap Selangit, Dilepas Bulog Rp 12.300 Dipasaran Rp 17.500 (1/bersambung)