Pemerintahan
Pelayanan SKCK Online dan SPKT Polresta Sidoarjo Terapkan SOP Antisipasi Penularan Covid-19
Memontum Sidoarjo – Sebagai langkah mengantisipasi dan mencegah penyebaran virus Corona (Covid-19), Polresta Sidoarjo dan jajaran menerapkan Standar Operasional Prosedur (SOP) di Sentra Pelayanan Terpadu yang dilakukan petugas saat berinteraksi dengan masyarakat. Seperti yang tampak di ruang pelayanan SPKT dan SKCK Online.
“Di lokasi pelayanan ini anggota Polresta Sidoarjo atau Polsek jajaran menerapkan SOP dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan selalu mengenakan pelindung wajah, masker dan sarung tangan,” kata Kapolresta Sidoarjo, Kombes Pol Sumardji, Selasa (7/4/2020).
Sumardji memaparkan masyarakat yang datang ke sentra pelayanan terpadu di Polresta Sidoarjo maupun Polsek jajaran, juga dilakukan sterilisasi untuk mencegah penyebaran Covid-19. Yakni harus melewati bilik sterilisasi, cuci tangan menggunakan sabun (hand sanitizer) yang tersedia.
“Protap pelayanan kepada masyarakat di sentra pelayanan terpadu ini kami buat sebagai langkah antisipasi atau mencegah penyebaran virus Corona. Penerapannya tidak hanya di Polresta Sidoarjo saja, melainkan juga di semua Polsek jajaran,” tandasnya. Wan/yan
- Berita5 tahun
Dirut PDAM Delta Tirta Sidoarjo Antara Permen PDAM dan PP BUMD, Bupati LSM LIRA Desak Bupati Sidoarjo Segera Rekrut Dirut Baru (5/habis)
- Pemerintahan5 tahun
7.232 Karyawan Pabrik di Sidoarjo Diberhentikan Massal, Akibat Wabah Corona
- Hukum & Kriminal5 tahun
Densus Geledah Rumah Terduga Teroris di Desa Ngaresrejo
- Hukum & Kriminal5 tahun
Joki Balap Liar Tewas Tabrak Truk Gandeng, Motor Hangus Terbakar
- Berita5 tahun
Seven Gab Sidoarjo Bongkar Mark Up Sembako Covid -19 Rp 4 M, Harusnya Diterima 135.572 Keluarga Pra Sejahtera (1/bersambung)
- Pendidikan4 tahun
Siswa MAIT Sukodono Tembus Maroko, PPTQ Darul Fikri Wisuda 165 Santri
- Pemerintahan5 tahun
Ratusan Jamaah Tarawih di Masjid Al Ikhlas Bluru Permai Sidoarjo, Jalani Rapid Test, 6 Orang Reaktif Covid-19
- Pemerintahan5 tahun
Operasi Pasar di Tengah Covid, Harga Gula Putih Tetap Selangit, Dilepas Bulog Rp 12.300 Dipasaran Rp 17.500 (1/bersambung)