SEKITAR KITA
PW Lazisnu dan Iropin Jatim Bagi 10 Ribu Kaca Mata Gratis untuk Guru Ngaji hingga Dhuafa di Sidoarjo
Memontum Sidoarjo – Pengurus Wilayah Lembaga Amil Zakat, Infak dan Sedekah Nadhlatul Ulama (PW Lazisnu) Jawa Timur, bersama Ikatan Refraksionis Optisien Indonesia (Iropin) Jatim, membagikan 10 ribu kaca mata secara gratis kepada guru ngaji, para santri dan dhuafa di Kabupaten Sidoarjo. Kegiatan tersebut, juga berkolaborasi dengan Lazisnu Sidoarjo, LP Maarif Sidoarjo dan Pergunu Sidoarjo yang dilakukan di Gedung SMK plus NU Sidoarjo Jl Monginsidi, Kavling DPR Perum Bluru Permai, Sidoarjo, Selasa (07/06/2022) tadi.
Ketua PW Lazisnu Jatim, Afif Amrullah, mengatakan bahwa program berbagi 10 ribu kaca mata gratis ini dilakukan di seluruh kabupaten/kota di Jawa Timur. Khusus untuk Kabupaten Sidoarjo, memberikan kuota 750 kaca mata gratis.
“Ini merupakan rangkaian kegiatan 10 ribu kaca mata gratis di seluruh Jawa Timur, yang bekerjasama dengan Iropin Jatim,” ungkap Afif, saat ditemui ditempat kegiatan.
Program kegiatan ini, tambahnya, sudah dilakukan di enam kabupaten dna kota di Jatim, yang diantaranya Kabupaten Bangkalan, Mojokerto, Jombang, Tuban, Bojonegoro dan saat ini Sidoarjo. “Alhamdulilah, hingga hari ini terdistribusi 2.200 kaca mata. Selanjutnya, terus kami lakukan hingga Oktober mendatang,” jelasnya.
Baca juga :
- Bijak Bermedsos Tanpa Cyberbullying Jadi Tema Kemenkominfo di Gelaran Webinar bersama Pelajar Sidoarjo
- Libatkan Siswa dan Pengajar, Kemenkominfo Webinar di Sidoarjo Bahas Dasar Keamanan Akun Medsos
- Webinar Kemenkominfo di Sidoarjo Angkat Tema Pemanfaatan Internet untuk Menyebarkan Konten Positif
- Perbaiki Jalan Rusak Keling Sukodono, Bupati Sidoarjo Isyaratkan Peninggian Jalan
- Gelar Webinar bersama Pelajar Sidoarjo, Kemenkominfo Ajak Pahami Dasar Keamanan Akun Medsos
Lebih lanjut dirinya menyampaikan, bahwa program kaca mata gratis ini, bertujuan untuk memberikan kemudahan kepada masyarakat, terutama bagi mereka yang mengalami gangguan penglihatan. Sehingga mereka bisa melakukan aktivitas sehari-hari dengan normal.
“Kami ingin membantu masyarakat, khususnya para guru ngaji, santri dan dhuafa, agar lebih lancar dan lebih mudah dalam berkegiatan belajar mengajar. Dan mereka tidak perlu mengeluarkan biaya apapun alias gratis,” ujarnya.
Diwaktu sama, Ketua PC Lazisnu Sidoarjo, Abdul Mujib, menyampaikan terima kasih kepada PW Lazisnu dan Iropin Jatim, yang telah memberikan kacamata secara gratis. “Sebelum dibagikan, para penerima kacamata ini dilakukan pemeriksaan terlebih dahulu sesuai dengan tingkat kebutuhannya,” paparnya.
Selain itu, Mujib berharap kegiatan sosial kemasyarakatan yang dilakukan Lazisnu bisa semakin menambah syiar Nahdlatul Ulama. “Semoga ini bisa semakin menambah syiar Nahdlatul Ulama, Khususnya di NU Sidoarjo,” ujarnya.(zal/gie)
- Berita5 tahun
Dirut PDAM Delta Tirta Sidoarjo Antara Permen PDAM dan PP BUMD, Bupati LSM LIRA Desak Bupati Sidoarjo Segera Rekrut Dirut Baru (5/habis)
- Pemerintahan5 tahun
7.232 Karyawan Pabrik di Sidoarjo Diberhentikan Massal, Akibat Wabah Corona
- Hukum & Kriminal5 tahun
Densus Geledah Rumah Terduga Teroris di Desa Ngaresrejo
- Hukum & Kriminal5 tahun
Joki Balap Liar Tewas Tabrak Truk Gandeng, Motor Hangus Terbakar
- Berita5 tahun
Seven Gab Sidoarjo Bongkar Mark Up Sembako Covid -19 Rp 4 M, Harusnya Diterima 135.572 Keluarga Pra Sejahtera (1/bersambung)
- Pendidikan4 tahun
Siswa MAIT Sukodono Tembus Maroko, PPTQ Darul Fikri Wisuda 165 Santri
- Pemerintahan5 tahun
Ratusan Jamaah Tarawih di Masjid Al Ikhlas Bluru Permai Sidoarjo, Jalani Rapid Test, 6 Orang Reaktif Covid-19
- Pemerintahan5 tahun
Operasi Pasar di Tengah Covid, Harga Gula Putih Tetap Selangit, Dilepas Bulog Rp 12.300 Dipasaran Rp 17.500 (1/bersambung)